10 Cara Mengembalikan Kontak yang Terhapus di Android, iOS, dan PC

Stophoax.id – Cara mengembalikan kontak yang terhapus sangat perlu diketahui oleh pengguna smartphone. Karena kejadian tersebut bisa terjadi secara mendadak, entah karena keteledoran pengguna atau error pada sistem di Android.

Tutorial ini nantinya bisa kamu terapkan untuk iOS atau Android. Cara ini bertujuan agar kamu bisa mendapatkan kembali kontak seseorang tanpa perlu bertanya lagi.

Kalau kamu penasaran bagaimana cara ini berfungsi silahkan baca artikel ini sampai selesai, dan terapkan jika nantinya kamu mengalami hal yang serupa.

Cara Mengembalikan Kontak Yang Terhapus

Berikut ini adalah beberapa cara mengembalikan kontak yang terhapus, yang perlu kamu ketahui, antara lain yakni:

1. Memperbaiki kontak lewat menu Contact Setting

Memperbaiki kontak lewat menu Contact Setting

Smartphone adalah alat komunikasi elektronik yang membantu kamu agar bisa berkomunikasi dengan pengguna lain dari jarak jauh.

Smartphone sama seperti telepon konvensional, bedanya smartphone mempunyai menu kontak yang memungkinkan kamu menyimpan informasi kontak seseorang.

Jika ada kontak yang tidak sengaja terhapus kamu bisa memulihkannya dengan cara berikut ini:

  • Buka menu kontak di smartphone.
  • Klik titik tiga di sudut kanan menu kontak.
  • Klik menu setting.
  • Atur ulang pengaturan kontak. Seperti tampilan kontak SIM, pengaturan centang, sembunyikan nomor dan pengaturan lainnya.
  • Setelah itu kontak yang sempat terhapus akan kembali secara otomatis ke daftar kontak di smartphone.

2. Mengembalikan kontak pakai akun Gmail

Mengembalikan kontak pakai akun Gmail

Cara kedua kamu bisa manfaatkan akun Gmail untuk mengembalikan kontak yang sempat terhapus.  Akun Gmail memiliki fitur menyimpan kontak, dimana saat kamu menyimpan kontak di smartphone maka secara otomatis akan tersimpan di akun Gmail.

Syaratnya kamu harus menyalakan sinkronisasi di perangkat Android sebelumnya memakai akun Gmail. Lalu cara mengembalikan kontak yang terhapus pakai akun Gmail sebagai berikut:

  • Buka akun Gmail dan buka Inbox Gmail.
  • Cari menu dropdown More, lalu pilih restore contact.
  • Disana akan ada list kontak yang pernah di save.
  • Jika kontak tersebut sudah disimpan lebih dari 30 hari maka kontak tidak bisa dipulihkan.
  • Klik menu sinkronisasi ulang atau resync di smartphone.

3. Memakai aplikasi Restore Contact

Memakai aplikasi Restore Contact

Jika kedua cara diatas tidak berhasil, kamu bisa memakai aplikasi Restore Contact untuk mengembalikan kontak yang sempat terhapus.

Semua data seperti informasi kontak, nama, alamat dan lainnya akan kembali seperti semula. Berikut cara pakainya:

  • Download aplikasi Restore Contact di Google Play Store.
  • Buka aplikasinya akan ada informasi kontak yang sudah dihapus.
  • Pilih kontak yang ingin dikembalikan ke daftar kontak, lalu klik restore.

Catatan, jika kamu menemukan kontak tanpa nama ada kemuningkan kamu tidak sempat mengetik nama di kontak tersebut.

4. Mengembalikan kontak pakai EaseUS MobiSaver

Mengembalikan kontak pakai EaseUS MobiSaver

Aplikasi EaseUS MobiSaver berfungsi untuk mengembalikan kontak yang terhapus dan bisa mengembalikan file lain, karena ada kerusakan (corrupt) dan penyebab lainnya. Berikut cara kerja aplikasi EaseUS MobiSaver untuk mengembalikan kontak yang terhapus:

  • Download aplikasi EaseUS MobiSaver di Android lewat link berikut: https://www.easeus.com/download.htm.
  • Sambungkan Android kamu ke PC atau laptop memakai kabel USB.
  • Klik tombol start, tunggu sampai proses deteksi selesai.
  • Lakukan scan untuk menemukan kontak yang terhapus.
  • Cek preview pada file kontak yang ditemukan.
  • Terakhir, pilih kontak yang ingin di restore.

5. Mengembalikan kontak pakai Google Contact

Mengembalikan kontak pakai Google Contact

Berikutnya kamu bisa memanfaatkan layanan Google yaitu google Contact untuk mengembalikan kontak yang terhapus atau hilang dengan mudah.

  • Buka Google Contact lewat aplikasi Google Search.
  • Klik tanda segi enam.
  • Klik menu urungkan perubahan.
  • Tentukan durasi waktu. Kamu bisa memilih durasi waktu saat menyimpan kontak, misalnya kemarin maka Google akan menampilkan kontak yang terhapus satu hari lalu.
  • Jika sudah memilih durasi waktu, klik tombol urungkan.
  • Setelah itu daftar kontak akan bertambah jika memang ada kontak yang terhapus sebelumnya.

6. Mengembalikan kontak lewat iCloud

Mengembalikan kontak lewat iCloud

Jika kamu pengguna iPhone maka cara ini sangat cocok dilakukan untuk mengembalikan kontak yang hilang atau terhapus.

Caranya cukup mudah kamu tidak perlu download aplikasi tambahan sebelumnya, karena proses pengembalian kontak bisa dilakukan lewat web browser.

  • Buka situs resmi icloud.com di iPhone lewat web browser.
  • Login ke akun iCloud, lalu klik menu account settings.
  • Klik menu advance dan restore contact.
  • Klik restore next untuk menentukan tanggal sebelum kontak terhapus.
  • Lalu klik restore again to confirm sebagai bentuk pemulihan data.
  • Setelah data dipulihkan, kamu akan menerima notifikasi di icloud.com dan email. Lalu daftar kontak akan bertambah secara otomatis.

7. Mengembalikan kontak hilang di kartu SIM

Mengembalikan kontak hilang di kartu SIM

Sebenarnya menyimpan kontak seseorang di kartu SIM adalah tindakan yang cukup aman dan praktis, selain menyimpan kontak di akun Google.

Namun, jika secara tidak sengaja kontak  di kartu SIM terhapus, cara mengembalikannya cukup sulit. Alternatifnya kamu bisa pakai aplikasi recover deleted contact untuk mengembalikan kontak yang hilang.

  • Download aplikasi recover deleted contact di smartphone.
  • Buka aplikasi recover deleted contact.
  • Klik menu recover contact.
  • Nanti akan muncul daftar kontak yang terhapus, lalu pilih kontak mana saja yang ingin kamu kembalikan.

8. Mengembalikan kontak pakai fitur ponsel

Mengembalikan kontak pakai fitur ponsel

Kamu bisa mengembalikan kontak yang hilang dengan memanfaatkan fitur pulihkan di smartphone. Cara ini dilakukan tanpa bantuan aplikasi tambahan.

  • Download dan buka aplikasi kontak di smartphone.
  • Klik garis tiga di pojok kiri.
  • Klik menu sampah di bawah halaman. Menu sampah adalah tempat menyimpan sementara kontak yang terhapus.
  • Pilih kontak yang mau dikembalikan, lalu klik fitur pulihkan.
  • Tunggu sampai prosesnya selesai, kontak tersebut akan masuk kembali ke daftar kontak di ponsel kamu.

9. Mengembalikan kontak lewat menu pengaturan

Mengembalikan kontak lewat menu pengaturan

Cari ini bisa kamu pakai jika malah download aplikasi tambahan sebelumnya, yaitu dengan memakai menu pengaturan yang ada di smartphone. Berikut caranya:

  • Klik menu pengaturan di smartphone.
  • Scroll ke bawah cari menu Google Service.
  • Klik set up and restore.
  • Klik restore contact.
  • Klik akun Google yang kamu gunakan di smartphone.
  • Nanti akan muncul daftar kontak, lalu pilih kontak yang sempat terhapus.
  • Tunggu sampai prosesnya selesai, secara otomatis kontak yang terhapus akan kembali ke daftar kontak.

10. Mengembalikan kontak lewat PC atau laptop

Mengembalikan kontak lewat PC atau laptop

Terakhir, kamu bisa mengembalikan kontak yang hilang lewat PC. Sebenarnya cara ini ditujukan untuk pengguna iPhone dengan memakai aplikasi Dr Fone.

Aplikasi Dr Fone membantu kamu untuk mengembalikan kontak yang hilang dan memilih kontak mana yang ingin dikembalikan.

  • Download aplikasi Dr Fone di iPhone lewat link berikut: drfone.wondershare.com.
  • Pastikan iPhone sudah terhubung ke PC.
  • Klik menu Recover from iOS Device.
  • Klik menu contact.
  • Lalu klik start scan yang ada di kanan bawah aplikasi.
  • Setelah proses scan selesai akan muncul daftar kontak yang terhapus.
  • Lalu pilih kontak mana yang dingin dikembalikan dengan klik menu contact.
  • Terakhir klik recover to computer atau restore to device sebagai tindakan akhir dari proses pengembalian data.

Sebagai tindakan pencegahan, disarankan untuk melakukan backup semua file atau data kontak penting yang ada smartphone, agar kamu tidak perlu repot mengembalikan kontak yang hilang.

Namun jika mendesak dan kontak tidak sengaja terhapus, silahkan kamu lakukan cara mengembalikan kontak yang terhapus diatas.

Kesimpulan

Itulah cara mengembalikan kontak yang terhapus di ponsel Android. Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, kamu dapat segera mendapatkan kembali kontak yang hilang dengan mudah dan cepat.

Kami harap artikel ini dapat membantu kamu dalam mengatasi masalah yang sedang kamu alami. Jangan lupa untuk selalu melakukan sinkronisasi kontak secara berkala dan backup data penting kamu, agar kamu tidak mengalami masalah yang sama di masa depan.

Related posts